ANALISIS KASUS
Marden
Company memiliki divisi-divisi yang memiliki lapoiran keuangan sendiri-sendiri.
Piutang ditagih oleh masing-masing divisi dan pembayarannya dilakukan melalui
rekening bank atas nama Marden Company. Pos utang yang tercantum pada neraca,
9%berasal dari obligasi dan bunga tidak dibebankan ke divisi yang bersangkutan.
PERTANYAAN
Rekomendasi
cara terbaik untuk mengukur kinerja manager divisi. Jika anda memerlukan
informasi tambahan, buat asumsi yang paling masuk akal.
JAWABAN
Menurut
kami cara yang terbaik untuk mengukur kinerja
yaitu dengan menggunakan ROI dan EVA.
Kedua cara ini kami pilih karena masing-masing ukuran kinerja memiliki
kelebihan dan kekurangan tersendiri. Yang nantinya kami harapkan bahwa
kelebihan yang dimiliki salah satu alat ukur dapat menutupi kekurangan alat
ukur lain. Selain itu perbedaan sudut pandang dalam kedua alat ukur ini dapat
dijadikan perbandingan satu sama lain.
Akan
tetapi kebijakan perusahaan yaitu memasukkan pembayaran piutang ke rekening
perusahaan (bukan divisi) dan bunga obligasi tidak dibebankan ke divisi harus
dirubah. Sehingga pembayaran piutang dan pembebanan bunga tetap menjadi hak dan
tanggung jawab divisi yang bersangkutan. Dengan demikian pengukuran kinerja
tiap divisi akan lebih mudah dan control terhadapa divisi juga dapat dilakukan.
Selain
itu diperlukan informasi tambahan yang bisa dimasukkan kedalam laporan laba
rugi divisi. Yaitu dengan menambah informasi mengenai biaya modal yang
digunakan dan beban modal. Dengan munculnya informasi ini diharapkan pengukuran
kinerja khususnya menggunakan EVA sebagai alat ukurnya akan lebih mudah.
**Jawaban ini merupakan pendapat individu. Apabila ada kesalahan bukan merupakan tanggung jawab penulis.
by www.pradipha.com
0 comments:
Post a Comment
Tinggalkan komentar anda...